Senin, 25 Januari 2021

Kelebihan Hardisk Eksternal Seagate Backup Plus

Hardisk Eksternal Murah - Nama Seagate sudah tidak asing lagi ditelinga masyarakat Indonesia, khususnya para pecinta teknologi komputer. Ketika mendengar nama Seagate, yang pertama kali terlintas dipikiran kita adalah hard disknya yang kuat, awet, dan terjangkau. Seagate merupakan salah satu produsen hardisk terkenal yang namanya sudah mendunia. Produk hardisk buatan mereka sudah banyak digunakan dan dinikmati oleh orang-orang, mulai dari NAS, Hard disk Eksternal, Hard disk Internal, dan lain sebagainya.

Banyak sekali varian hardisk yang dimiliki oleh Seagate. Salah satunya adalah HDD eksternal Seagate Backup Plus yang memiliki kapasitas penyimpanan hingga 5TB. Bukan hanya kapasitas penyimpanannya saja yang membuat hardisk Seagate Backup Plus sangat cocok untuk dimiliki, akan tetapi terdapat beberapa kelebihan lain yang dimiliki oleh Seagate Backup Plus ini.

 

Kelebihan Hardisk Eksternal Seagate Backup Plus


Kelebihan Hardisk Eksternal Seagate Backup Plus
Kelebihan Hardisk Eksternal Seagate Backup Plus

Fitur Backup Yang Memumpuni

Seperti namanya, hard disk ini mempunyai fitur back up bawaan yang sangat berguna bagi penggunanya untuk melakukan back up data secara mudah dan cepat. Selain dilengkapi dengan fitur backup bawaan, hard disk Seagate Backup Plus ini juga dilengkapi dengan interface USB 3.0, yang memungkinkan kalian untuk mentransfer data lebih cepat dari biasanya.

 

Mendukung Cloud Storage

Selain fitur backup, Seagate Backup Plus ini juga memungkinkan kalian untuk melakukan backup pada cloud storage seperti Dropbox, dan Google Drive. Kalian juga dapat melakukan stream konten multimedia, seperti video, gambar, dll, yang kalian simpan didalam HDD Seagate Backup Plus ini dengan menggunakan aplikasi mobile Seagate Media.

 

Desain Hardisk Yang Mewah

Didesign dengan tampilan casing metal yang ramping dan tipis, serta dengan kapasitas storage hingga 5TB, membuat kalian dapat menyimpan berbagai macam file didalamnya tanpa takut kehabisan ruang penyimpanan pada hardisk kalian.

Walaupun memiliki body yang cukup tebal, akan tetapi hardisk Seagate Backup Plus ini sangat ringan sekali. Bobotnya hanya sekitar 247 gram, yang artinya HDD ini sangat ringan dan sangat mudah untuk dibawa kemana-mana. Dengan tampilan casing alumunium yang membaluti bodi hardisk tersebut, membuat hardisk Seagate Backup Plus terkesan sangat mewah sekali.

Kompitabel Dengan Beberapa Interface USB

Hardisk Seagate Backup Plus ini, mampu kompatibel dengan interface USB-C terbaru, hingga perangkat yang memiliki interface USB 3.0/2.0. Hard disk Seagate Backup Plus ini mampu mentransfer data lebih cepat denga dukungan dari interface USB Type-C dan USB 3.0. Seagate Backup Plus ini memiliki bandwidth hingga 5 Gbps. Hal tersebut terbilang sangat cepat untuk melakukan transfer data bagi perangkat penyimpanan eksternal.

 

Dimensi Ringkas Yang Ramping

Seagate Backup Ultra Slim merupakan salah satu hard disk eksternal paling tipis yang dikeluarkan oleh Seagate saat ini. Dimensi ukuran yang dimiliki oleh HDD ini adalah 9,6 mm, sedangkan untuk kapasitas penyimpannya, hardisk ini mampu mendukung penyimpanan hingga 2 TB.

Hardisk Seagate Backup Ultra Slim ini dapat dikatakan berbeda dari jenis yang lainnya. Hal itu dikarenakan pada Seagate Backup Ultra Slim ini memiliki fitur Seagate Rescue Service (SRS).

Fitur ini sangat berguna sekali karena kita dapat mengembalikan data kita yang hilang atau tidak sengaja terhapus secara gratis, melalui service center Seagate. Akan tetapi, HDD Seagate Backup Ultra Slim ini hanya tersedia dalam 2 varian kapasitas penyimpanannya saja, yaitu 1TB dan 2TB.

 

Dapat Melakukan Stream File Multimedia Dari Smartphone

Kalian dapat menggunakan hardisk Seagate Backup Plus ini sebagai flash drive untuk smartphone kalian. Kalian dapat membackup data-data yang ada dismartphone kalian hanya dengan menghubungkan hardisk Seagate Backup Plus ini ke PC atau Laptop yang terhubung dengan jaringan internet yang sama dengan smartphone kalian. Ketika sudah terhubung, kalian dapat melakukan backup data pada smartphone kalian, lewat jaringan wireless.

Ditambah, kalian juga dapat memutar file-file multi media seperti video, foto, dan musik pada ponsel kalian melalui HDD ini. Akan tetapi, hal ini dapat menguras daya pada smartphone kalian, karena HDD membutuhkan tenaga yang cukup untuk membaca dan menulis data.

 

Harga Yang Terjangkau Untuk Kelasnya

Seagate Backup Plus dengan kapasitas storage 5TB ini merupakan hard disk terbaik untuk kelas dengan harga 2 juta rupiah. Hardisk Seagate Backup Plus ini sangat cocok bagi kalian yang sedang membutuhkan hardisk murah, namun memiliki kapasitas yang besar dan performa yang baik.

Itulah kelebihan dan juga kekurangan dari hardisk eksternal Seagate Backup Plus ini. Bagi kalian yang tertarik untuk membeli hardisk ini, kalian dapat membelinya melalui website TokoStorage atau akun resmi Tokopedia milik TokoStorage.

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah Yang Sopan dan Baik!

Aplikasi Backup Data Terbaik Saat Ini

Aplikasi Backup Data   - Kita tidak akan pernah menduga kapan data yang kita simpan pada smartphone, sd card, hardisk, maupun penyimpanan da...